Gubernur Kepri H Nurdin Basirun memandu
diskusi Reformasi Strategi Kebijakan Pengembangan Wilayah Batam dan
Sekitarnya Sebagai Wilayah Berdaya Saing Tinggi Secara Ekonomi,
bertempat di Hotel Radisson Suka Jadi Batam, Jum'at (12/8).
Diskusi ini menghadirkan sejumlah
Menteri Kabinet Kerja sebagai Narasumbernya. Mereka antara lain Gubernur
Bank Indonesia, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi
Birokrasi (MenPan RB) Asman Abnur, Menteri Pariwisata Arief Yahya dan
Kepala BP Batam Hatanto Reksodipuro.
Gubernur Kepri bersama Menpar Arif Yahya |
Sementara itu Menteri Pariwisata Arief Yahya memfokuskan pada pengembangan sektor pariwisata. Batam sebagai daerah tujuan utama wisata setelah Bali dan Jakarta juga masih harus terus dikembangkan. Salah satu untuk mengembangkan adalah, rencana dibangunnya Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata di Kepri. Di Kepri, hal ini sudah sangat mendesak.
Gubernur Kepri bersama Menpan Asman Abnur dan Mentri Pariwisata Arif Yahya |